Buah kudur atau sering dikenal dengan buah bligo merupakan buah yang bisa dengan mudah ditemukan di Indonesia. Buah yang masih masuk dalam jenis labu-labuan ini sering kita olah menjadi sebuah makanan karena memiliki rasa segar. Dan tahukan kamu ada banyak manfaat buah kudur untuk kesehatan?
Mencegah Radikal Bebas
Manfaat buah kudur untuk kesehatan yang pertama adalah bisa membantu tubuh untuk menangkal radikal bebas. Radikal bebas yang ada di dalam tubuh jika dilawan menggunakan antioksidan akan meminimalisir resiko terjadinya penyakit jantung dan hopertensi.
Menurunkan Berat Badan
Selain itu, manfaat lain dari buah kudur adalah digunakan untuk menurunkan berat badan oleh orang yang mengalami obesitas atau kelebihan berat badan. Buah kudur memiliki senyawa yang bernama isothiocyanate yang diklaim bisa membantu tubuh untuk menurunkan berat badan dengan efektif.
Mencegah Flu
Manfaat lain yang bisa kita dapatkan dari mengkonsumsi buah kudur adalah bisa mencegah flu menyerang tubuh. Buah kudur kaya akan vitamin c dan zinc yang berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh dengan baik dan bermanfaat untuk mencegah flu menyerang tubuh.
Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Jika kamu ingin meningkatkan daya tahan tubuh maka mengkonsumsi buah kudur merupakan salah satu solusinya. Karena buah kudur bisa bermanfaat baik unuk meningkatkan sistem imunitas tubuh kita.
Mencegah Penyakit Jantung
Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang berbahaya di dunia dan pencegahan penyakit ini bisa kita lakukan dengan mengkonsumsi buah kudur. Buah satu ini memiliki kandungan antioksidan, kalsium dan zat besi yang secara efektif bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung.